Dinas PMPTSP Kabupaten Lebong Ikuti Lomba \\\"Fun Mini Soccer\\\" antar Instansi yang diselenggaraka

SHARE

Lebong, 17 September 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan antar instansi serta membangun semangat kebersamaan, Polres Lebong menggelar kegiatan bertajuk "Fun Mini Soccer", sebuah turnamen futsal yang diikuti oleh perwakilan instansi pemerintah se-Kabupaten Lebong. Kegiatan berlangsung meriah di Lapangan Polres Lebong pada Rabu, 17 September 2025.

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Lebong turut serta dalam kegiatan ini dengan menurunkan satu tim futsal yang berisi para ASN dan staf yang beranggotakan enam (6) orang tanpa cadangan. Meski berasal dari latar belakang non-olahraga, tim PMPTSP tampil penuh semangat dan menunjukkan kerja sama tim yang solid di lapangan. Dalam sesi pertama pertandingan, tim dari DPMPTSP memenangkan pertandingan melawan tim dari BPN dengan skor 3-1.

Kepala Dinas PMPTSP Kabupaten Lebong, Hj. Nelawati, SP.,MM menyampaikan apresiasi atas inisiatif Polres Lebong dalam menyelenggarakan lomba ini.

“Kegiatan ini sangat positif. Selain menyehatkan, juga menjadi sarana membangun sinergi dan komunikasi yang baik antar instansi. Kami berharap kegiatan seperti ini bisa menjadi ajang silaturahmi antar instansi di Kabupaten Lebong,” ujarnya.

Lomba "Fun Mini Soccer" ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana rekreasi dan penguatan semangat kerja melalui olahraga. Seluruh peserta bertanding dengan menjunjung tinggi sportivitas dan kebersamaan.

Meskipun tim Dinas PMPTSP belum berhasil meraih juara di hari kedua pertandingan melawan tim dari Polres Lebong, keikutsertaan dalam ajang ini menjadi pengalaman berharga yang mempererat hubungan internal tim serta relasi dengan instansi lain di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong. (gt)